BLANTERORIONv101

Penyebab Kenakalan Remaja Yang Wajib Di Ketahui Orang Tua

1 July 2018

Kenakalan remaja semakin merebak akhir-akhir ini yang tentunya sangat meresahkan saja. Beberapa bahkan sudah diindikasikan sebagai tindakan kriminal oleh remaja seperti perkosaan. Tentu ini menjadi tanggung jawab kita semua dari Orang tua, keluarga dan lingkungan masyarakat.

Lalu apa sich penyebab hal negaitf ini marak ? Seperti kita ketahui masa puber menjadi masa remaja mencari idenditas menuju fase dewasa yang diiringi gejolak nafsu tinggi yang membuat mereka gampang terpengaruh hal negatif . Itu bisa dipengaruhi dari internal keluarga juga lingkungan sekitarnya.

Berikut ini 10 penyebab kenakalan remaja yang wajib diketahui orangtua.
1. Terbiasa dimanja
Memanjakan anak berarti orang tua sering hanya memenuhi kebutuhan fisik bukan moralnya. Kadang orang tua kurang paham kalau memanjakan anak sejak kecil bisa memicu hal buruk ini. Karena selalu dimanja membuat sang anak selalu ingin mendapatkan keinginan bahkan saat diluar rumah , melakukan hal yang membuat dia senang seperti mabuk-mabukan atau narkoba.  

2. Keluarga tidak harmonis
Keluarga tidak harmonis menjadi faktor utama kenakalan remaja. Orangtua yang tak akur, ringan tangan atau KDRT tentu mempengaruhi jiwa sang anak. Sang remaja tentu terbawa suasana keadaan keluarganya sehingga mereka sangat rawan bertindak anarkis. 

3. Kurangnya kasih sayang
Orang tua yang sibuk sering kurang dalam memberikan kasih sayang pada anaknya yang tentunya menjadi faktor kenalakan remaja. Karena tak ada perhatian kasih sayang Orang tua, sang anak sering melampiaskan dengan tindakan negative hanya karena pengen lebih diperhatikan Ayah Ibunya.

4. Pendidikan yang terlalu keras
Anak kadang menjadi nakal karena Orang tua terlalu keras dalam mendidiknya . Mendidik anak dengan cara ini tentu membuat mereka akan melawan Orang tuanya sendiri karena jiwanya terasa tertekan.

5. Komunikasi yang buruk
Komunikasi yang buruk antara anak dan Orang tua jelas menjadi salah satu pengaruh kenakalan remaja. Agresivitas anak akan muncul secara negative karena komunikasi tidak efektif yang membuat anak merasa frustasi dan jengkel pada orang tuanya sehingga akan melampiaskan dengan cara yang tak baik.

6. Lingkungan pergaulan
Saat ini banyak remaja yang terjerumus dalam pergaulan bebas yang tidak sehat , seperti penggunaan narkoba, pesta miras atau tawuran. Ini tentu dipengaruhi faktor lingkungan di pergaulan mereka yang buruk.

7. Faktor religi
Agama menjadi salah satu sarana untuk menjauhkan anak dari kenakalan remaja . Banyak anak yang tak diajarkan moral dari agama membuat mereka akan berbuat sesuka hatinya yang membuat remaja terjerumus dalam kemaksiatan .

8.  Lingkungan tempat tinggal
Selain lingkungan pergaulan, lingkungan tempat tinggal sang remaja juga mempengaruhi kenakalan remaja, Jika anak tinggal di lingkungan yang penuh kejahatan , otomatis anak akan terpengaruh untuk berbuat kejahatan pula.

9. Faktor ekonomi
Faktor keadaan ekenomi keluarga yang miskin bisa membuat anak nekad berbuat jahat seperti merampok atau mencuri karena orang tua tidak bisa memenuhi kebutuhan sang anak sehingga sang remaja tega melakukan tindakan kejahatan.

10. Faktor teknologi informasi
Perkembangan teknologi informasi yang sangat cepat saat ini tentu berpengaruh positif tapi juga ada negatifnya. Remaja sering berbuat kejahatan karena terpengaruh apa yang mereka dapat dari Internet seperti membuka pornografi atau konten negative lainnya.

So Ayah dan Ibu , setelah membaca ulasan diatas semoga bermanfaat bagi Anda dalam mencegah terjadinya kenakalan pada anak remaja Anda . Selalu tanamkan budi pekerti yang baik agar anak Anda menjadi pribadi yang baik untuk menjadi generasi masa depan yang cemerlang.




Muara Pendidikan
Situs yang membahas seputar Operator, Tekno, Android, Komputer, Driver, Anti Virus, Ujian Nasional, UKK, Semester, PMP, Dapodik, Erapot, PKG, teknologi, kesehatan, pendidikan, pendidikan karakter, pendidikan anak.

Comments